Home » , » Gini Caranya Tau Berapa Pendapatan Kita Nanti

Gini Caranya Tau Berapa Pendapatan Kita Nanti

mindset-of-entrepreneursCara ini berlaku buat siapa aja…

Dan cara ini gua dapet dari salah satu thread di kaskus yang belom sempet gua bookmark… tapi secara garis besar gua inget kok apa isinya…

Dan lagi, cara ini berlaku untuk siapa aja dari masyarakat paling bawah sampe masyarakat golongan atas…

Gini caranya…

1. Tulis nama 5 sahabat kalian…

2. Tulis pendapatan 5 sahabat kalian itu…

3. Jumlahkan pendapatan 5 sahabat kalian itu lalu TULISKAN HASILNYA !!!

4. Pendapatan gaji kalian itu nggak akan jauh-jauh dari hasil penjumlahan pendapatan sahabat kalian itu…

Dan lagi-lagi biasanya…

Kalau penghasilan rata 5 sahabat kita ratusan ribu, maka penghasilan kita cuma beda beberapa ratus ribu dari angka rata-rata tersebut.

Kalau penghasilan rata 5 sahabat kita jutaan, maka penghasilan kita cuma beda beberapa juta dari angka rata-rata tersebut.

Kalau penghasilan rata 5 sahabat kita puluhan juta, maka penghasilan kita cuma beda beberapa puluh juta dari angka rata-rata tersebut.

Kalau penghasilan rata 5 sahabat kita ratusan juta, maka penghasilan kita cuma beda beberapa ratus juta dari angka rata-rata tersebut.

Kalau penghasilan rata 5 sahabat kita milyaran, maka penghasilan kita cuma beda beberapa milyar dari angka rata-rata tersebut.

Coba perhatikan perkiraan pendapatan diatas…

Pasti lo semua setuju dan sependapat sama gua kalo NOMOR 4 dan NOMOR 5 adalah perkiraan pendapatan yang kita semua mau…

Tapi pertanyaan selanjutnya…

Siapa orang yang punya pendapatan ratusan sampai milyaran rupiah?

Jawabannya mudah dan jarang dipikiran dan dipilih banyak orang…

PENGUSAHA !!!

Ada yang tau BILL GATES? STEVE JOB? SANDIAGA UNO? ANDREW DARWIS?

Mereka semua pengusaha dan mereka semua punya pendapatan di atas ratusan bahkan milyaran rupiah…

Andrew-DarwisBill-Gates-Microsoft1

Jangan dulu menyelak pertanyaan gua…

Coba kita pikir-pikir…

Berapa paling besar gaji seorang karyawan/pegawai?

Contoh mudah adalah, gua punya 2 om yang kerja di dua perusahaa…

Satu om gua kerja di perusahaan import ekspor dengan jabatan direktur manajer. Dan gajinya itu dengan segala tunjangan 30-40 juta…

Satu lagi om gua kerja di sebuah perusahaan tambang dengan jabatan direktur utama. Dan gajinya dengan segala tunjangan 20-30 juta…

Dan yang gua tau itu… gaji karyawan paling besar dipegang oleh pegawai bank swasta yang gajinya sampai 200 juta dengan segala tunjangan… gua lupa siapa dan dimana kerjanya… yang jelas ini beneran…

Terus… gaji presiden aja cuma 60 juta-an kan? Gaji Pak budiono di bank BI itu sekitar 150 juta-aan ke atas…

Dan itu mereka raih bertahun-tahun dengan jenjang karir yang cukup lama… tentunya sebagai karyawan juga kalau gajinya mau sebesar itu harus mempunyai TITLE sampai DOKTOR, kan?

Coba kita bandingkan dengan PENGUSAHA…

Ada yang tau Aryanto Mangundiharjo?

Aryanto Mangundiharjo, itu adalah mantan loper koran yang sekarang jadi pemilik The Jakarta Limousine yang jasanya uda dipake sama artis ternama super junoir, rihana, dan banyak lagi…. Tau berapa penghasilannya perbulan?

300 juta- 400 juta…

Nggak perlu title berderet dan nggak perlu karir yang cukup lama… tapi bisa punya pendapatan ratusan juga…

Sekaran ada yang tau Sandiaga Uno?

Sandiaga Uno, itu pengusaha yang dulu tahun 1990-an pernah bangkrut sampai dia pernah berfikir untuk jadi karyawan aja… tapi karna tekatnya yang kuat… Sandiaga Uno merintis usahanya dari awal… dan tau berapa pendapatan dia sekarang?

Nggak usah disebutin deh…

Sandiaga Uno disebut sebagai orang terkaya ke-29 menurut majalah FORBES, pada tahun 2009…

Jadi sekarang udah tau kan cara buat tau pendapatan kita nanti?

Jadi mulai sekarang bentuk lingkungan kalian…

Pilih orang-orang yang bisa membuat kalian menjadi SUKSES…

Mau jadi karyawan atau pengusaha?

0 comments:

Post a Comment

Makasih buat yang mau komentar...
Tapi biar enak baca dan bales komentarnya tolong sertain...

1. Nama, jadi jangan dikosongin biar lebih mudah manggilnya..
2. Komentar yang baik dan sopan
3. Kalo bisa abis komentar terus di share juga ya ke facebook atau twitter hahaha...

Sekali lagi makasih buat yang udah mau komentar...

Like us on Facebook
Follow us on Twitter
Recommend us on Google Plus
Subscribe me on RSS